Selasa, 07 Oktober 2014

PASAR MONOPOLI

Pasar monopoli adalah suatu bentuk pasar di mana hanya terdapat satu penjual yang menguasai pasar. Penentu harga pada pasar ini adalah seorang penjual atau sering disebut sebagai "monopolis"

Ada beberapa ciri dan sifat dasar pasar monopoli. 
Ciri utama pasar ini adalah adanya seorang penjual yang menguasai pasar dengan jumlah pembeli yang sangat banyak. Ciri lainnya adalah tidak terdapatnya barang pengganti yang memiliki persamaan dengan produk monopolis; dan adanya hambatan yang besar untuk dapat masuk ke dalam pasar.

Monopoli bisa berbeda kadarnya, tergantung dalam kondisi sosial-politik-ekonomi seperti apa perusahaan itu hidup. Di Indonesia sekarang ini misalnya, Pertamina, PLN, PT Telekom, dan PT.KAI, masih melakukan monopoli tapi tentu jauh berbeda dengan monopoli VOC di zaman dulu.

Kebaikan pasar monopoli:
- dengan keuntungan yang diperolehnya, 
- perusahaan dapat melakukan penelitian/ pengembangan produknya.
- Adanya efisiensi usaha karena produksinya dilakukan dalam skala besar.

kelemahan pasar monopoli:
- tidak adanya pemerataan distribusi pendapatan.
- kemungkinan harga yang ditetapkan tidak dalam tingkat rendah.
- masyarakat tidak memiliki banyak  pilihan dalam mengonsumsi barang dan jasa

Klik disini untuk mengunduh powerpoint materi Pasar Monopoli
Oleh: Jasmine Fahira (kelas X IIS SMA Daar En Nisa Islamic School)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar